Kliktrend.com – Aktor kondang Lucky Hakim membuat heboh publik setelah membuat keputusan mengejutkan terkait jabatannya sebagai seorang politikus.
Ia memang dikenal sebagai salah satu artis tanah air yang terjun ke dunia politik dan berhasil menjabat sebagai wakil bupati Indramayu.
Sayangnya, Lucky Hakim secara mengejutkan mundur dari jabatan tersebut dan mengutarakan alasan yang sangat di tidak biasa.
Trending: Tanya Keperawanan Prilly Latuconsina, Deddy Corbuzier Dihujat Netizen
Lucky Hakim Mundur Jadi Wakil Bupati
Kabar muncurnya Lucky Hakim sebagai wakil bupati Indramayu sontak membuat publik heboh. Ia datang sendiri ke kantor DPRD untuk menyampaikan surat pengunduran dirinya tersebut.
Mantan suami Indadari itu jugs meminta maaf kepada masyarakat Indramayu lantaran merasa tak bisa menepati janjinya saat kampanye menjadi wakil bupati lalu.
Diungkapkan oleh aktor 43 tahun itu, jika alasannya mundur dari kursi jabatannya karena dianggap anggaran uang makannya terlalu mewah.
Trending: Foto Dalam Jacuzzi, Anindita Hidayat Bikin Netizen Gagal Fokus
Lucky Hakim mengungkap jika selama menjabat sebagai wakil bupati, ia mendapatkan anggaran uang makan Rp100 juta per bulan.
“Saya minta maaf yang sebesar-besarnya sama masyarakat Indramayu karena saya tidak bisa memenuhi semua janji kampanye saya yang spektakuler maka saya mundur,” ujar Lucky Hakim di akun gosip @lambegosiip.
“Berharap Allah mengampuni saya, dan saya berharap masyarakat Indramayu memaafkan saya. Dan saya pun sampai tidak mau menerima anggaran makan minum karena menurut saya terlalu mewah,” sambung Lucky Hakim.
“Kebayang gak sih, masa yang ini semua media gak ada yang makannya lebih dari Rp100 juta perbulan. Saya sudah dapat gaji hampir Rp50 juta plus tunjangan Rp50 juta hampir lebih dengan segala fasilitas dengan rumah mewah dengan mobil mewah AC gratis masa dikasih anggaran makan minum sampai sekitar Rp170 juta perbulan,” kata Lucky Hakim.
Lucky Hakim Mantap Mundur
Dengan tegas dan merasa sudah berlebihan, Lucky Hakim mantap mundur dari jabatannya menjadi wakil Bupati Indramayu dan tak pernah mengambil dana anggaran makan yang diberikan pemerintah.
Trending: Tidak Terima Vonis Richard Eliezer, Farhat Abbas: Harusnya Dihukum Mati
“Saya sudah engga ambil lagi, dari tahun lalu, jadi menurut saya ini bisa jadi Boomerang untuk diri saya tapi saya merasa berdosa dan durhaka kalau saya tidak mundur,” kata Lucky Hakim.
“Malu saya. Mendingan saya malu saat ini berharap dimaafkan oleh masyarakat dan Allah ampuni saya. Daripada pertanggung jawaban amanah itu dunia akhirat,” timpal Lucky Hakim.*