KLIKTREND.com – Seorang pria yang hendak menikah tertipu oleh cantiknya wajah sang kekasih yang selama ini menjalani cinta jarak jauh hingga viral di medsos.
Kisah tertipunya sang pria yang jalani LDR dengan kekasihnya itu viral sejak Selasa 6/8/2019. Nama pria yang menjadi korban penipuan itu adalah Yusuf seorang buruh migran Indonesia (BMI).
Kisah jalinan cinta jarak jauh yang berujung penipuan itu diketahui berawal dari keinginan Yusuf untuk menikahi sang pujaan hati.
https://www.youtube.com/watch?v=opdDv2OwzIo
Trending: Jalin Hubungan Baik dengan Mantan Suami, Barbie Kumalasari Sebut Kita Nginap Bareng
Jalani Cinta Jarak Jauh Selama 2 Tahun
Pasalnya keduanya menjalin hubungan jarak jauh alias LDR selama 2 tahun. Yusuf bekerja di Korea sedangkan si cewek bekerja di Taiwan.
Yusuf pun datang ke Taiwan dan berniat menikahi secara agama/siri dengan pacar, sebelum akhirny disahkan secara negara saat mereka pulang ke Indonesia bulan depan.
Namun apa mau dikata, rencana Yusuf itu sirna karena wajah sang kekasih yang hendak dinikahinya berbeda dengan di foto yang selama ini sering dikirimkan sang cewek.
Trending: Intip Perubahan Hidup Ahok Pasca Bercerai dengan Veronica Tan dan Menikah dengan Puput
Selama dua tahun berpacaran, Yusuf hanya bisa mengenal perempuan lewat sambungan telpon. “Pernah vidoe call, itu pun mau dekat nikah ini”, ujar Yusuf dalam video yang beredar.
Saat mereka video call si cewek selalu menutup wajahnya dengan kain, pun saat hendak menikah.
Yusuf tak pernah mengetahui secara persis bagaimana wajah kekasihnya itu. Cewek tersebut memang mengirimkan foto-foto wajahnya, tapi ternyata ia memakai wajah milik orang lain.
Melihat perempuan yang hendak dinikahinya berbeda dengan foto yang pernah diterima, Yusuf pun membatalkan niatnya.
Trending: Mengaku Hamil dan Miliki Anak Tanpa Menikah, Model Dewasa Jelly Jelo Bikin Heboh
Kemalangan Yusuf tak berhenti di situ. Ia juga harus kehilangan sejumlah uang karena kekasihnya sempat meminta dikirimi uang. “Ada itu minta buat make up atau apa itu,”kata Yusuf.
Sampai hari pernikahannya, Yusuf harus merogoh kocek sebesar Rp 10 juta yang diberikan kepada si cewek untuk ongkos. selain itu, sang kekasih juga pernah meminjam uang senilai Rp 7 juta pada Yusuf.
Cerita Yusuf yang mencari cinta sejati dan berakhir dengan penipuan ini pun viral di media sosial.
Kini Yusuf telah kembali ke Korea. Hal ini diketahui dari unggahan akun FB KA Prayoga, seorang BMI lain yang menemui Yusuf saat di Taiwan.*