KLIKTREND.com – Kalista Iskandar, finalis Puteri Indonesia yang masuk top enam besar dan tidak berhasil hafalkan pancasila ternyata lulusan dari Universitas ternama di Indonesia.
Diketahui ajang pemilihan Puteri Indonesia 2020 diselenggarakan pada Jumat (6/3/2020) dan disiarkan langsung di statsiun TV SCTV.
Kontestasi ajang bergengsi ini telah berjalan selama 24 tahun yang diselenggarakan oleh Yayasan Puteri Indonesia.
Trending: Masuk Top 6, Ini Finalis Puteri Indonesia 2020 yang Tak Berhasil Hafalkan Pancasila
Tidak Hafal Pancasila
Di malam puncak pemilihan Puteri Indonesia 2020, ada peristiwa menarik yang hingga sekarang masih hangat diperbincangkan publik.
Salah satu finalis perwakilan Sumatera Barat yang berhasil masuk dalam jajaran Top 6 besar, Kalista Iskandar tidak bisa melafalkan Pancasila dengan baik.
Peristiwa itu terjadi pada saat salah satu dewan juri, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo memberikan pertanyaan yang kepada Kalista Iskandar untuk melafalkan Pancasila.
“Kalista, sebagaimana kita pahami bersama, Indonesia adalah bangsa yang besar, yang memiliki 17.500 pulau, 733 bahasa.
Kita beruntung memiliki Pancasila sebagai ideologi dan dasar negara. Pertanyaan saya adalah, apakah Kalista hafal lima sila yang terkandung dalam Pancasila,” tanya Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo.
Pertanyaan yang disampaikan oleh ketua MPR RI tersebut rupanya disambut dengan sorakan meriah dari penonton.
Tampak Kalista Iskandar diam sejenak seolah mencerna pertanyaan yang ditujukan padanya.
“Terima kasih, Pak,” kata Kalista pada dewan juri yang memberikan pertanyaan.
Kalista Iskandar diberikan waktu selama 30 detik untuk menjawab pertanyaan Bambang Soesatyo.
“Nomor satu, Ketuhanan yang Maha Esa,” jawab Kalista.
“Nomor kedua, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab,” tambahnya.
“Nomor tiga, Persatuan Indonesia,” lanjut Kalista.
Sayangnya, Kalista sempat salah menyebut sila keempat dan kelima.
“Nomor empat, Kemanusiaan yang…” lanjutnya.
Mendengar jawaban Kalista yang salah, penonton langsung berteriak seakan menyoraki Kalista.
Namun wanita 22 tahun itu tetap berusaha melanjutkan jawabannya, meski masih salah.
“Kemasyarakatan yang dipimpin oleh hikmat, kebijaksanaan, dalam permusyawaratan per.. masyarakat, perwakilan,” ucap Kalista dengan terbata-bata.
“Lima, kemanusiaan sosial yang adil dan beradab,” lanjutnya.
Meski gagal menjawab pertanyaannya, Bambang Soesatyo tetap memberikan semangat kepada Kalista yang telah masuk dalam jajaran 6 besar.
“Terima kasih Kalista, Anda layak menang,” ucap Bambang yang disambut tepuk tangan meriah dari penonton.
Trending:Netizen Ramai Kritik Lagu Judika yang Membuat BCL Menangis, Duma Riris Angkat Bicara
Lulusan Universitas Teranama
Sosok wanita yang beranam lengkap Louise Kalista Iskandar atau yang lebih dikenal dengan Kalista Iskandar itu lahir di Jakarta pada 14 Juli 1998 silam.
Kalista Iskandar pernah meraih sebagai Top Highest Ranked Student (2013 – 2016), St Theresia Head of Art and Decorations Committee (2015) serta International Humanitarian Law Moot Court Competition (2016).
Kalista Iskandar yang memiliki tinggi badan 173 cm itu menempuh pendidikan di Universitas Pelita Harapan, program studi Ilmu Hukum.
Selain sibuk kuliah, wanita berusia 22 tahun itu aktif sebagai volunter di Yayasan Emmanuel sejak tahun 2000 silam.
Diketahui perwakilan Jawa Timur Rr Ayu Maulida Putri keluar sebagai pemenang Puteri Indonesia tahun 2020.
Wanita yang akrab disapa Ayuma itu berhasil mengalahkan dua pesaing lainnya, yakni Putu Ayu Saraswati dari Bali yang keluar menjadi Runner-Up 1 dan Jihane Almira Chedid dari Jawa Tengah yang menjadi Runner-Up 2.*