Sudah Kaya Raya, Hotman Paris Ingin Bela Rakyat Kecil di Hari Tua

Foto: kliktrend.com - Web/@suara

Kliktrend.com – Pengacara kondang Hotman Paris baru-baru ini menjadi salah satu tamu istimewa di podcast milik Deddy Corbuzier.

Pada kesempatan itu, ayah tiga anak ini berbicara banyak hal mulai dari kasus Ferdy Sambo, jaksa Pinanky hingga mimpi besar sang pengacara.

Salah satu topik perbincangan yang paling banyak mendapat sorotan warganet adalah soal keinginan Hotman Paris untuk membela rakyat kecil secara gratis.

Trending: Pamela Safitri Pamer Cukur Bulu Kaki, Netizen: Buset Mantul Banget Kak

Hotman Paris Bela Rakyat Kecil

Sebagai seorang pengacara terkenal, Hotman Paris sering menjadi pengacara kalangan elite dengan bayaran yang sangat fantastis.

Tidak heran apabila dirinya terkenal sangat kaya raya dan bahkan mampu mempekerjakan puluhan aspri cantik dalam menjalankan bisnisnya.

Meski didapuk sebagai pengacara dengan bayaran mahal, Hotman Paris juga dikenal sebagai orang yang gemar membela orang-orang kecil pencari keadilan.

Trending: Sempat Ngamuk, Jeje Slebew Buktikan Video Syur 2 Menit Bukan Dirinya

Tidak sedikit masyarakat merasa terbantu dengan keterlibatannya. Salah satu kasus yang belakangan menjadi perbincangan adalah kasus pegawai mini market dan seorang ibu yang dianiaya oknum Anggota DPR di Palembang.

Selain kasus tersebut, masih banyak kasus lain yang dirinya tangani secara ikhlas tanpa imbalan.

Padahal Hotman Paris Hutapea dikenal sebagai pengacara kondang. Biasa menangani kasus besar, tak heran jika bayarannya bernilai fantastis.

Hotman Paris Punya Mimpi Bela Rakyat

Sudah Kaya Raya, Hotman Paris Ingin Bela Rakyat Kecil di Hari Tua
Foto: kliktrend.com – Web/@tribunnews

Rupanya membela rakyat kecil menjadi tujuannya di masa tua. Hotman Paris merasa di usianya yang kini menginjak 62 tahun, dirinya bisa fokus menegakkan keadilan.

Kendati begitu, Hotman Paris merasakan dilema. Pasalnya ia tak memungkiri bayaran besar di depan mata ketika membela klien penting.

“Kadang saya berpikir, saya sudah kaya, duit banyak, mengapa saya tidak melakukan akhir hidup saya ini murni, stop sebagai pengacara bisnis, murni membela rakyat ya. Tapi satu pihak sayang juga ya, menjadi dilema bagi saya,” kata Hotman Paris.

Trending: Shin Tae Yong Komentari Foto Seksi Luna Maya, Netizen: Ingat Istri di Korea Coach

Meski merasakan dilema, akhirnya Hotman Paris membuat keputusan besar. Dirinya memilih untuk tetap menjalani bisnis sekaligus membela rakyat kecil.

“Tapi kalau melihat akhir hidup kita, 10 tahun itu kan sebentar, sementara kita meninggal itu duit semua di rekening bank kita gak permisi, gak tau. Akhirnya saya menentukan pilihan yaudah lah saya jalanin aja berdua gitu loh, bisnis jalan, ini juga jalan gitu loh,” pungkas Hotman Paris.*

Exit mobile version