KLIKTREND.com – Merasakan jatuh cinta sejak kelas 6 SD, sosok perempuan yang merupakan cinta pertama Raffi Ahmad akhirnya terungkap.
Setelah 5 tahun menjalani biduk rumah tanggan bersama sang istri Nagita Slavina, akhirnya Raffi Ahmad mengungkap siapa sosok cinta pertamanya.
Hal ini diketahui dari video di Kanal YouTube Trans7 Official yang dipublikasikan pada Rabu (1/4/2020).
Trending: Tekan Penyebaran Corona, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Galang Dana Rp 500 Juta
Jatuh Cinta sejak Kelas 6 SD
Kisah perjalanan cinta presenter kondang Raffi Ahmad memang selalu mengundang perhatian publik.
Perjalanan cintanya dengan sang istri dan kehidupan keluarga mereka juga tidak luput dari sorotan.
Setelah resmi menjadi pasangan suami-istri, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina telah dikaruniai seorang putra yang diberi nama Rafathar Malik Ahmad.
Meski telah sekian lama menjalani bahtera rumah tangga bersama Nagita, imej playboy masih melekat dalam diri Raffi Ahmad.
Seperti yang kita tahu, sejak usia muda Raffi Ahmad pernah menjalin hubungan asmara dengan sederet wanita cantik.
Mulai dari Laudya Chintya Bella, Bunga Zainal, Ratna Galih, Tyas Mirasih, Velove Vexia, hingga penyanyi Yuni Shara.
Lantas kapan persisnya artis berdarah Sunda itu jatuh cinta pertama kali ya?
Sembari malu-malu, Raffi Ahmad mengaku, pertama kali suka pada lawan jenis, yaitu saat kelas 6 SD.
“Aku itu mulai pacaran, suka-sukaan itu waktu kelas 6 SD,” kata Raffi Ahmad.
Trending: Intip Momen Raffi Ahmad Berkunjung ke Rumah Mewah Sepupunya Senilai 300 Miliar
Cinta Pertama Raffi Ahmad
Dalam tayangan tersebut, ayah Rafathar itu pun tidak mealu mengungkapkan siapa sosok perempuan yang menjadi cinta pertamanya.
Bahkan ia tidak malu mengatakan jika cewek yang ditaksirnya berusia setahun lebih tua dari dirinya dan orang bukan sembarangan.
“Dulu waktu itu kelas 6 SD, aku suka sama cewek kelas 1 SMP,”
“Anaknya Om Purwacaraka,” sambung Raffi.
Tanpa ragu, Raffi menyebut nama cinta pertamanya yang notabene anak dari musisikus kondang itu.
“Andrea namanya,” ujar Raffi sambil tersipu.
Kakak dari Syahnaz Sadiqah itu juga sempat menyatakan cintanya pada Andrea.
“Jadi aku pertama mengungkapkan ‘aku suka sama kamu, mau nggak jadi pacar aku?’ ya pas itu,” terangnya.
Sayangnya, Raffi tidak melanjutkan kisah cinta pertamanya itu.
Melansir dari Kompas.com, Andrea Miranda merupakan putri sulung musisi Purwacaraka yang lahir pada 14 Februari 1986.
Atau satu tahun lebih tua dari Raffi Ahmad yang lahir pada 1987. Ia merupakan seorang penyanyi bersuara sopran.
Andrea pernah menempuh pendidikan di Jurusan Musik di Universitas Pelita Harapan. Ia kemudian mengambil kursus singkat di Berklee Collage of Music, Amerika Serikat.
Pada November 2015, Andrea merilis album perdananya bertajuk Andrea Miranda. Album itu beraliran pop dengan sentuhan musikal teater dan orkestra.
Ia juga mendaur ulang lagu lawas ‘Cinta Putih’ milik Titiek Puspa dan ‘Aku Cinta Kepadamu’ yang dipopulerkan Vina Panduwinata.*