Kliktrend.com – Komika Marshel Widianto kembali diundang Deddy Corbuzier untuk berbicara mengenai kasus Dea OnlyFans pada Kamis (21/4/2022).
Pria berambut kriting itu memang sempat terseret kasus pornografi yang menjerat Dea OnlyFans karena membeli konten syur secara langsung.
Trending: Kabar Baik, Kiki Fatmala Sembuh dari Kanker Stadium Akhir
Menariknya, selain membahas kasus Dea OnlyFans, Marshel Widianto juga berbicara soal Indra Kenz yang sedang ditahan Bareskrim Polri.
Marshel Widianto Terima Uang dari Indra Kenz
Dalam pengakuannya, Marshel Widianto mengungkapkan fakta mengejutkan mengenai sejumlah pengalaman berinteraksi dengan Indra Kenz.
Menurut ceritanya, kru program Sobat Misqueen milik sebuah stasiun televisi swasta nasional pernah diberi uang sebesar 1000 dolar Singapura.
Akan tetapi, uang tersebut diminta lagi oleh Indra Kenz setelah kamera yang dibawa Marshel Widianto dan kru sudah off.
Trending: Main Serong, Raffi Ahmad Makan Malam Bareng Nita Gunawan
“Oh saya ceritakan, saya punya program namanya ‘Sobat Misqueen’. Saya dateng ke rumah beliau, IK (Indra Kenz) kan. Saya dateng ke rumah dia, itu sebelum dia viral-viralnya,” ungkap Marshell.
“Itu yang rumah bapaknya (Vanessa Khong) kan,” sahut Deddy Corbuzier.
“Betul, rumah bapaknya yang ada di daerah Tangerang sana kan. Dikasih lah kami satu tim semua dalam bentuk uang 1000 dolar Singapura. Ada videonya, tayang di ‘Sobat Misqueen’,” kata Marshel.
Deddy Corbuzier Sebut Indra Kenz Monyet
Lantas Deddy memotong ucapan Marshel. Ternyata ia pernah mendengar cerita tersebut.
“Ooh gue tahu, diminta balik ya?” tanya Deddy.
“Yaaaa, diminta balik. Abis itu kamera mati dibalikin duitnya, saudaraku,” teriak Marshel tertawa.
Marshel bersyukur uang tersebut diminta lagi oleh Indra sehingga ia tak dipanggil polisi saat Indra ditangkap.
Trending: Bosan dengan Cewek, Jefri Nichol Pamer Foto Cium Bibir Sesama Jenis
“Diminta balik bosque (uangnya). Makanya kita tidak ada penerimaan, makanya aku tidak dipanggil sama mereka (polisi),” tutur Marshel.
Deddy langsung ngegas melihat kelakuan Indra Kenz.
“Itu monyet gimana minta…..,” ucap Deddy.
Ayah satu anak itu langsung panik. “Nggak, bukannya gitu. Maaf nih emosi nih,” kata Deddy.
“Maksudnya itu yang monyet saya,” sahut Marshel. “Iya, yang monyet dia,” tegas Deddy.*