Kliktrend.com – Nama Hana Hanifah kembali mengundang perhatian warganet di media sosial lantaran baru saja membeli meobil seharga Rp 2 Miliar.
Hana Hanifah membeli mobil mobil Porsche seharga Rp 2 miliar dan sudah membayar uang muka alias DP.
Hal itu diungkapkan Hana Hanifah dalam sebuah video yang diunggah di Kanal YouTube Crazy Nikmir REAL sebagaimana dikutip Kliktrend.com, Senin (18/1/2020).
Baca juga: Gisella Anastasia Menyesal soal Kasus Video Syur, Ini Harapannya untuk Sang Anak
Nikita Mirzani Tanggapi Hana Hanifah
Presenter Nikita Mirzani memberikan komentar terkait dengan Hana Hanifah yang baru saja membeli mobil.
Awalnya, Nikita Mirzani mengungkapkan hal itu ketika syuting program yang ia pandu. Saat itu, Nikita datang ke salah satu showroom mobil.
“Tanya-tanya doang, ‘Ini mobilnya keren.’ (Terus dibilang), ‘Oh ini sudah di DP-in,’ katanya begitu.
(Niki tanya),’Sama siapa?’ Resepsionisnya bilang gini, ‘Itu loh kak yang kemarin sempat ditangkap’,” kata Nikita.
“(Nikita bilang), ‘Duitnya banyak? Jangan-jangan dari gadun ini’ Itu mobil yang diambil Porsche,” lanjutnya.
Hana Hanifah penasaran bagaimana Nikita Mirzani bisa mengetahui bahwa dirinya membeli mobil Porsche.
“Kok bisa tahu?” tanya Hana.
“Tahulah apa sih yang gue enggak tahu. Kalau masih Indonesia bisa lah,” jawab Nikita.
Baca juga: Hadir di Pernikahan Sang Kakak, Adik Indah Permatasari Ungkap Hal Ini
Hana Hanifah mengungkapkan ia sudah membayar DP sebesar Rp 400 juta untuk membeli mobil Porsche.
Hana berencana untuk mengambil mobil tersebut minggu depan. Ia ingin melunasi pembayaran secara tunai.
Nikita penasaran dari mana Hana bisa memiliki uang sebanyak itu. Hana mengaku ia memiliki uang untuk membeli mobil dari hasil menabung.
“Jadi, aku dari dulu suka nabung kan. Aku niatnya pengin kredit, tapi kalau dipikir-pikir uangnya kan…” ucap Hana tanpa menyelesaikan perkataannya.
“Pasti dari gaduners,” timpal Nikita.
Hana Hanifah membantah hal itu. Ia kembali menegaskan bahwa uang yang diperolehnya hasil dari menabung.
Selain itu, Hana juga sempat menjual mobilnya yang lama ketika ingin membeli Porsche, yang merupakan mobil impiannya.
“Aku kemarin sempat jual mobil dulu baru aku beli mobil baru untuk nambah-nambahin,” kata Hana.
Hana mengatakan penghasilan yang ia terima paling banyak dari endorse. Ia bisa mendapat penghasilan sekitar Rp 50 juta sebulan.
“Rp 50-60 juta (penghasilan) dari endorse,” tutup Hana.*