KLIKTREND.com – Walau dihujani kritikan dari netizen, putra sulung Ruben Onsu dan Sarwendah Tan, Betrand Peto Putra Onsu ternyata semakin berjaya di Mancanegara.
Dikutip Kliktrend.com dari Grid pada Minggu (15/12/2019) Mbak You mengatakan kedekatan Betrand Peto dengan Sarwendah terlalu berlebihan.
“Masa puber kalo terlalu berlebih-lebihan juga tidak bagus, menurut kaca mata saya loh,” kata Mbak You kepada Grid saat ditemui di kediamannya, di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, beberapa waktu lalu.
Trending: Viral, Dosen UGM Mengajar Sambil Gendong Bayi
Kritikan Peramal Mbak You
Peramal Mbak You juga mengungkapkan bahwa semua orang mempunyai cara pandang yang sama terkait kedekatan Betrand Peto dengan Sarwendah.
“Siapapun punya cara pandang yang sama,” imbuhnya.
“Oke sayang, itu bagus banget, merangkul sangat bagus sekali. Tapi apa perlu seperti sedemikian rupa. Apa perlu dengan bergaya seperti itu?” sambung Mbak You.
Diketahui Betrand Peto kini telah berusia 13 tahun yang berarti telah memasuki masa pubertas. Mbak You menambahkan, kedekatan itu harus lebih diperhatikan.
Di sini perlu adanya peran Ruben Onsu sebagai ayah, untuk selalu mengingatkan Betrand Peto.
“Anak kandung sendiri melakukan seperti itu sudah jarang ya,” kata Mbak You lagi.
“Kemesraan dengan ibu atau bapak itu akan beda, apalagi di masa puber, harus diarahkan,” lanjutnya.
“Tapi maksud saya, walaupun maksudnya baik, tapi diterima anak ini jadi tidak baik, tujuannya menasihati, jadi ada sebuah benturan, dan ini anak akan melompat pergi,” beber Mbak You.
“Dan semua niat baik tidak selalu diterima baik pula, semua hal lazim tidak diterima dengan lazim pula, kembali ke pribadi masing-masing,” pungkasnya.
Trending: Viral Video Seorang Wanita Datang ke Nikahan Mantan, Akhirnya Dinikahi Juga
Betrand Peto Semakin Berjaya
Walau sering mendapat kritikan, lagi-lagi anak sulung Ruben Onsu, Betrand Peto, berhasil mencuri perhatian.
Video clip yang dibintangi langsung oleh Betrand Peto dan sang adik Thalia itu dikabarkan melejit dan naik daun seketika.
Singel yang baru saja dirilis berjudul ‘Deritaku’ itu dikabarkan tengah menjadi sorotan warganet hingga trending di lima negara.
Kendati demikian, video klip yang disutradarai sang ayah Ruben Onsu ini diakui memiliki banyak tantangan hingga menguras air mata.
Dalam proses pembuatan video clip tersebut, salah seorang fans yang menyaksikan harus terjatuh dan tak sadarkan diri lantaran tak bisa berhenti menangis.
Trending: Viral Video Gerobak Mie Berjalan Sendiri, Begini Penjelasan Mbah Mijan
Tak hanya fans dan adik Ruben Onsu, Jordi Onsu, yang dibuat menangis saat berada di lokasi pembuatan video clip.
Ayah asli Betrand Peto, Ferdy Peto, yang menyaksikan dari layar digital.
Ferdy Peto terlihat tak kuasa membendung air mata saat menyaksikan peran sang buah hati di layar laptopnya.
“Untuk lagu deritaku ini, saya menyampaikan ucapan terima kasih berlimpah untuk pak Ruben yang sudah bersusah payah, bekerja keras, begitu juga ibu Sarwendah, Thalia, Thania yang juga menjadi bagian dari video clip ini,” ujarnya dikutip Kliktrend.com dari kanal Youtube Starpro Indonesia pada Sabtu (14/12/2019).
Ferdy Peto juga menyampaikan ungkapan terima kasihnya kepada adik Ruben yang ikut berperan dalam kesuksesan lagu tersebut.
“Kemudian kepada bapak Jordi juga, saya sampaikan secara khusus, terima kasih yang berlimpah, dimana pak Jordi juga menluangkan waktu, tenaga, pikiran untuk mensukseskan lagu deritaku ku ini yang dibawakan Betrand Peto Onsu,” tandasnya.
Sementara itu Ruben Onsu berharap sang putra bisa go internasional dalam meniti karier. Ruben juga ingin sang putra bisa fasih berbahasa Inggris.
“Jangan sampai nanti salah lirik saja, bisa menjadi hujatan nanti, panjang. Jadi saya menginginkan Betrand les dulu yang benar,” ujar Ruben dikutip dari Kompas.com.*