Di Balik Ulang Tahun Thalia dan Thania, Ini Kisah Pilu yang Pernah Dialami Sarwendah

Sarwendah sempat dua kali mengalami keguguran sebelum akhirnya bisa hamil dan melahirkan Thalia.

Viral Story – Ruben Onsu dan Sarwendah Tan baru saja merayakan kebahagiaan lantaran kedua putri mereka Thalia dan Thania merayakan ulang tahun tepat tangal 5 Juni kemarin.

Di momen yang sama itu, Thalia merayakang ulang tahunnya yang ke-5 sedangkan Thania merayakan ulang tahun yang pertama.

Namun di balik kebahagiaan pasangan ini, ada kisah pilu tentang Sarwendah Tan yang pernah dua kali mengalami keguguran.

Hal ini terungkap dari video yang ditayangkan di Kanal YouTube Intens Investigasi sebagaimana dikutip Kliktrend.com pada Sabtu (6/6/2020).

TrendingSemakin Sayang, Ruben Onsu Ingin Betrand Peto Sekolah di Luar Negeri

Ulang Tahun Thalia dan Thania

Dilansir Kliktrend.com dari laman Instagram Ruben Onsu dan Sarwendah terlihat keduanya mengucapkan selamat Ulang Tahun untuk kedua putri mereka, Thalia dan Thania.

Sambil mengunggah foto kedua putrinya, Ruben Onsu pun menyelipkan doa terbaiknya untuk kedua adik Betrand Peto.

“HBD kedua putriku
@thaliaputrionsu yg ke 5
dan
@thaniaputrionsu yg ke 1
Ayah dan bunda hanya bisa mendoakan yg terbaik untuk kalian, jadilah anak baik dimana kalian berada, dan jadilah terang untuk sekeliling mu, AMIN,” tulis Ruben Onsu.

Sementara itu, Sarwendah juga memberi ucapan Ulang Tahun untuk kedua putrinya yang ia sebut sebagai princess.
.
Dalam captionnya, Sarwendah pun mengungkapkan bahwa ia tak pernah terpikir bisa memiliki kedua anak yang lahir di tanggal yang sama

“Happy birthday princess-princessku

Happy birthday yang ke 5 buat cici @thaliaputrionsu dan happy birthday yang pertama buat emesh @thaniaputrionsu

Gak pernah terfikir bisa mempunyai duo emesh yg lahir di tgl ya sama, hanya selalu berdoa yg terbaik untukmu, i love you,” tulis Sarwendah.

Tangkap Layar Instagram/@ruban_onsu

Trending: Berdoa Demi Dapatkan Suami yang Sesuai Kriteria, Begini Curhat Maia Estianty

Tidak Ada Pesta

Menurut Ruben Onsu, ia tak akan menggelar pesta mewah untuk merayakan Ulang Tahun Thalia dan Thania.

Meski begitu, tetap ada kejutan untuk Thalia dan Tahnia agar keduanya bisa merasakan suasana Ulang Tahun seperti tahun sebelumnya.

“Ulang Tahunnya di rumah aja, gak bisa kemana-mana. Ya sedih pastinya ya tapi mau gimana lagi. Ini kan yang mrasakan bukan kita aja, tapi dunia.

Jadi kita harus bisa mengerti itu. Yang penting, anak tidak kehilangan suasana Ulang Tahunnya. Kue aja, surprise di pagi hari.

Thalia minta foto bagus dulu, makanya pas pagi hari kita isi dengan foo-foto dia,” papar Ruben Onsu.

Sang kakak, Betrand Peto pun melarang Ruben Onsu dan Sarwendah untuk memberi kejutan di tengah malam.

Ia mengaku takut jika sang adik nanti akan kurang tidur jika dibikin kejutan tengah malam.

“Dia gak mau adeknya dikagetin jam 12 malam. Karena takutnya paginya kurang tidur.

“Arahan dari kokonya, lebih baik di pagi hari aja ayah, jangan jam 12 malam. Karena Thalia kan masih usia 5 tahun. Karena anak pertama, jadi saya ikutin maunya Koko,” tambah Ruben Onsu.

Thalia dan Thania
Foto Instagram/@sarwendah29

TrendingTangis Nikita Mirzani Pecah Saat Bicara Tentang Anak

Kisah Pilu yang Dialami Sarwendah

Di balik kebahagiaan yang dialami pasangan ini, rupanya sebelum memiliki 2 anak yang cantik itu, ada kisah pilu yang dialami Sarwendah.

Pasalnya, Sarwendah ini sempat dua kali mengalami keguguran sebelum akhirnya bisa hamil dan melahirkan Thalia pada 5 Juni 2015.

“Perjuangannnya 2 kali keguguran, akhirnya dapat yang ketiga Thalia, sampai rela ibunya pakai kursi roda,” bongkar Ruben Onsu.

Apalagi Sarwendah sempat mengalami pendarahan dan tak boleh turun dari kasur.

Akibatnya, Ruben Onsu pun membelikan kursi roda untuk sang istri demi menjaga Sarwendah yang saat itu tengah Hamil Thalia.

“Pendarahan yang luar biasa, terus juga kekurangan protein dari dokter yang akhitrnya satu hari Wenda harus makan 6 putih telur doang,” bongkar Ruben Onsu.

Lantas, Sarwendah pun menceritakan momen-momen dirinya yang hampir keguguran lagi saat mengandung Thalia.

Apalagi saat mengadung Thalia, sarwendah pun sempat alami pendarahan

“Sakit gitu, kayak orang sakit kebelet mau ke toilet buang air besar tapi gak keluar. Kram perut gitu.

Aku kirain gak kenapa-napa. Terus setelah aku ke toilet beberapa kali, tiba-tiba ada darah merah,” bongkar Sarwendah.

Akibatnya, Sarwendah pun langsung dilarikan ke Rumah Sakit. Beruntung sang calon bayi itu selamat.

“Kata dokternya gak boleh turun dari kasur. Jadi harus di rumah sakit, bedrest mau ke toilet pun harus tetap di kasur,” ungkapnya lagi.

“Risih sih, tapi setelah itu diakalinnya ya pakai kursi roda,” ujar Sarwendah

Melihat Sarwendah yang kerap di kursi roda saat Hamil Thalia, Rube Onsu pun tak mempermaslahkan cibiran netizen.

Karena menurutnya, ia ingin agar anak dan ibunya itu sehat.

“Sampai ada yang ngatain ngapain sih lebay banget, padahal kan maunya sehat-sehat aja. Tapi kan kondisi kandungannya lemah.

Jadi bagaimana caranya saya tetap menyelamatkan ibunya dan anaknya,” tutur Ruben Onsu.

Setelah berjuang selama 9 bulan, Sarwendah pun akhirnya melahirkan Thalia, sang anak pertama pada 5 Juni 2015 dengan selamat.

Melihat anknya terlahir, sehat, Sarwendah pun tak kuasa menahan tangisannya.

“Susah-sudah selama 9 bulan, akhirnya ada hasilnya, baby nya sehat dan pinter,” ujar Sarwendah nangis begitu melihat Thalia lahir.

Artikel SebelumnyaBerdoa Demi Dapatkan Suami yang Sesuai Kriteria, Begini Curhat Maia Estianty
Artikel BerikutnyaCurhat Nikita Mirzani Pernah Tawarkan Diri ke Pria Hidung Belang