KLIKTREND.com – Miliki sepasang bola mata empat warna yang selalu berubah-ubah, seorang bocah perempuan asal Bandung, Jawa Barat jadi viral.
Diketahui, bocah perempuan dengan nama Amelia Anggraini (2,5) itu memiliki hal unik dan menarik pada tubuhnya terutama bola matanya.
Dilansir Kliktrend.com dari tayangan Officianl NET News pada Rabu (4/9/2019), Amel memiliki keunikan yakni bola mata empat warna yang selalu berubah-ubah pada waktu tertentu.
Trending: Video Gisel Dugem dengan Pria Lain Viral di Medsos
Bola Mata Empat Warna
Keunikan yang terdapat dalam diri Amel pasti mengundang perhatian publik. Hal ini terjadi karena keunikan yang dimiliki itu jarang ditemukan pada diri kebanyakan orang.
Keunikan itu bisa menjadi salah satu pusat perhatian orang lain di sekelilingnya. Tentu tak semua keunikan yang dimiliki mendatangkan kebahagiaan.
Tak jarang, keunikan juga kadang menjadi bahan ejekan dari orang lain. Apalagi jika keunikan yang dimiliki tidak terlalu menarik bagi kebanyakan orang.
Namun keunikan yang terdapat dalam diri Amel sangat langka dan menarik karena sulit ditemukan dalam diri setiap orang pada umumnya.
Bola mata yang selalu berubah warna tentunya mempunyai daya tarik tersendiri bagi setiap orang.
Bocah perempuan tersebut diketahui kini tinggal bersama kedua orang tuanya di Desa Sukamanah 2, Kelurahan Wates, Bandung Kidul.
Secara fisk bocah tersebut tampak sehat seperti bocah pada umumnya. Namun hal unik yang teradapat dalam dirinya menarik perhatian publik.
Tak seperti orang pada umumnya, Amel terlihat berbeda lantaran bola matanya itu. Saat dilihat lebih dekat, Amel memiliki bola mata yang berwarna biru.
Tak hanya biru, warna bola mata Amel juga sering berubah ke beberapa warna lain seperti cokelat, abu-abu dan hitam. Perubahan warna tersebut juga tidak menentu dan tidak bisa ditebak setiap harinya.
Trending: Videonya Viral, Begini Kisah Seorang Pria yang Bawa Jenazah Keponakannya dengan Jalan Kaki
Rambut yang Berubah Warna
Tidak hanya bola mata yang menarik dan unik pada diri bocah tersebut. Amel juga memiliki keunikan yang terdapat pada rambutnya.
Pasalnya selain bola mata Amel yang sering berubah warna, perubahan juga terjadi pada rambutnya.
Memiliki bola mata dan rambut yang sering berubah warna semakin memiliki daya tarik tersendiri yang mengundang rasa penasaran banyak orang.
Apalagi keunikan yang dimiliki Amel hampir pasti susah ditemukan pada diri orang lain umumnya.
Anak ketiga dari empat bersaudara ini memiliki rambut yang bisa berubah warna seperti hitam pekat, kuning, dan keemasan. Warna pada rambutnya pun berubah pada jam tertentu.
Orang tua Amel, Hendra Kuswandi mengatakan Amel mulanya dilahirkan dengan bola mata berwarna putih.
Trending: Video Barbie Kumalasari Joget di Club Malam Viral, Begini Penjelasannya
Keluarga sempat mengira bahwa Amel mengalami gangguan kesehatan dalam tubuhnya. Namun, saat usia 5 bulan, bola mata Amel berubah menjadi abu-abu.
Lalu perubahan terjadi lagi saat bocah 2,5 tahun itu berusia 1 tahun. Bola matanya berubah warna menjadi biru hingga usianya kini dan masih terus berubah-ubah.
Hendra mengaku, perbedaan Amel dari saudaranya sudah terlihat sejak dari dalam kandungan.
“Ada perbedaan kalau dibilang itu dari ari-ari ada yang mengikat di badannya ini, mengikat beda dari adiknya kakak-kakaknya,” ujar Hendra.
Hendra sendiri juga mengaku telah memeriksakan kondisi anaknya itu ke rumah sakit. “Sudah diperiksa ke dokter juga, kata medis ini mah normal,” tambahnya.
Kondisi Amel yang unik itu mengundang perhatian publik. Banyak orang yang penasaran hingga para warga kerap mengunjunginya.
Karena keunikan yang dimiliki Amel itu, kawasan tempat tinggalnya menjadi ramai dikunjungi orang setiap saat.
Para warga dan tetangga yang penasaran lantas sering mengunjungi tempat Amel dan kedua orang tuanya tinggal.
Seorang tetangga, Yuyun mengaku kaget dengan keunikan yang terdapat pada diri bocah tersebut. “Saya juga pertama-pertama kaget. Terus keduanya itu mungkin takdir Allah ya,” ungkap Yuyun.
Diketahui dari empat bersaudara, hanya Amel yang memiliki bole mata yang bisa berubah warna. Adik dan kakak Amel memiliki bola warna berwarna hitam seperti pada umumnya.*