KLIKTREND.com – Aktor dan Wakil Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan jadikan rumah yang ada di Jakarta sebagai tempat penginapan paramedis yang menangani pasien virus corona.
Rumah Hengky tersebut kebetulan terletak di Pejaten Barat, Jakarta Selatan, dekat dengan beberapa rumah sakit.
Hal itu diketahui publik dari unggahan Hengky Kurniawan di Instagram pribadinya @hengkykurniawan, seperti dikutip Kliktrend.com pada Rabu (1/4/2020).
Trending:Atta Halilintar Galang Dana Untuk Tekan Merebaknya Corona
Aksi Solidaritas Lawan Korona
Dalam unggahannya Hengky Kurniawan menautkan akun Instagram resmi Presiden Jokowi dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Wakil Bupati Bandung Barat itu mengungkapkan jika rumahnya dibutuhkan, ia megizinkan untuk dijadikan tempat penginapan para dokter.
“Assalamualaikum wr. wb…. Kepada Bapak Presiden @jokowi, Bapak Gubernur @aniesbaswedan , Bapak/ Ibu Direktur Rumah Sakit di Jakarta Selatan bila diperlukan, rumah Saya di Jakarta ( Pejaten Barat )
bisa dipergunakan untuk tempat peristirahatan dokter dan tenaga medis atau relawan sebagai garda terdepan melawan covid-19,” tulis Hengky Kurniawan.
Hengky Kurniawan juga menyampaikan, jika rumahnya sangat strategis untuk di manfaatkan para medis sebagai tempat istrahat dalam situasi saat ini.
“Lokasi rumah yang berdekatan dengan beberapa RS di Jakarta Selatan semoga bisa memberikan manfaat untuk situasi saat ini. Haturnuhun,” katanya.
Aksi yang dilakukan wakil Bupati Bandung Barat itu sebagai bentuk solidaritas untuk melawan virus corona (covid19).
“#solidaritasmelawancorona,” tulis Hengky.
Trending:Pria Ini Menyamar Jadi Hantu Karena Jengkel dengan Tetangganya yang Keluyuran di Tengah Wabah Corona
Diapresiasi Warganet
Aksi solidaritas yang dilakukan Hengky Kurniawan tersebut mendapat apresiasi dari warganet.
“Bagus Kang, kasihan dokter & perawat ga bisa pulang kerumah, bahkan perawat yg kost diusir sama ibu kost nya,” tulis @wibiksanakita.
“Masya Allah, Barakallah semoga menjadi ladang pahala dan amal jariyah,” tulis @iriani_lukitasari.
“Mantap pak. Semoga bisa jd contoh buat yg lain. Bapa mah di Kotabaru aja adem,” tulis @oxigeovani.
“MasyaAllah,.. semoga semakin banyak pemimpin” di Indonesia yang seperti ini amanah dan memberikan kebermanfaatan bag masyarakat Indonesia.
sehat selalu Bang @hengkykurniawan beserta keluarga, dilancarkan rezekinya dan berlimpah kebahagiaan. Aamiin,” tulis @basukiahmad.
“Semoga allah membalas kebaikan bpk hengky,” tulis @reninurbaeni01.*