KLIKTREND.Com – Yani, adik alamarhum Lina Jubaedah akhirnya buka suara terkait keburukan sifat Teddy Pardiyana yang diperlakukan kepada ibundanya.
Tidak hanya soal sifat, Yani juga juga mengungkap soalĀ uang yang dipinjam Teddy kepadanya.
Yani dan ibundanya merasa kecewe dengan perilaku Teddy karena tidak mengakui kalau dirinya pinjam uang dan tidak dikembalikan.
“Kecewa karena bohong” ujar Yani di dilansir Kliktrend.com dari Kanal Youtube StarPro Indonesia pada Seninn (17/2/2020).
Trending:Ibunda Lina Beri Bukti Terkait Teddy Pinjam Emas untuk Beli Mas Kawin
Mobil Pemberian Sule Sudah Tidak Ada
Yani juga menjelaskan bahwa walaupun sang ibunda tidak bekerja, namun selalu mendapat jatah bulanan dari Sule.
“Mama memang ngga kerja, kan dari dulu, aku mama dan almarhum tidak boleh bekerja kan dapat jatah bulanan,” jelas Yani.
Untuk jatah bulanan tidak hanya diberikan kepada keluarga almarhum Lina Jubaedah akan tetapi jatah bulanan juga diberikan kepada keluarga Sule.
“Keluarga kang Sule dapat jatah bulanan keluarga almarhum juga dapat jatah bulanan,” ujar Yani.
Adik alamarhum Lina Jubaedah mengaku jika uang bulanan ibundanya ditabung di Bank BRI dan Bank Almasum di Bandung.
Kang Sule juga pernah memberikan mobil kepada mama ibu, namun sekarang mobil itu sudah tidak ada dan mungkin sudah dijual oleh Teddy.
“Uang bulanan disimpan ditabungan Bank BRI dan Almasum, kang Sule kasih mobil ke mama juga, sekarang mobilnya sudah ngga ada” ujar Yani
Trending:Ungkap Keberadaan Perhiasan Lina Senilai 2 M, Begini Kata Teddy
Pengakuan Ibunda
Ibunda Lina Jubaedah mengaku jika pada awalnya Teddy menantunya baik, ramah, sayang, dan penuh perhatian.
Namun Sejak menikah sudah mulai berubah dan perilakunya berbeda sekali sebelum menikah.
“Mula-mulanya sayang perhatian baik, sejak sudah nikah, berubah,” Ujar ibunda Lina Jubaedah dilansir Kliktrend.com dari kanal Youtube StarPro Indonesia.
Utisah ibunda Lina Jubaedah juga mengaku jika dirinya diperlakukan seperti pembantu rumah tangga.
Tugas setiap hari cuci baju, masak, cuci piring dan pekerjaan lainnya menjadi tanggung jawab Utisah, pada yang sebenarnya anak mantu itu harus hormat kepada ibu mantu.
“Mama seperti kayak pembantu, nyuci baju dia, masak,” jelas Utisa
Ibunda Lina Jubaedah juga mengaku tidak dapat jatah bulanan dari Teddy padahal dulunya ia dapat bulanan dari kang Sule.
“Jatah bulanan nggak ada, dulu kan dapet dari kang Sule,” Ujarnya.*