KLIKTREND.com – Putra sulung pasangan Sandra Dewi dan Harvey Moeis, Raphael Moeis, rupanya telah disunat meski belum genap berusia dua tahun.
Diketahui, Raphael Moeis baru akan merayakan ulang tahunnya yang kedua pada 31 Desember 2019 mendatang.
“Iya sunat juga baru kemarin,” ungkap Sandra Dewi saat ditemui awak media di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (21/12/2019).
Trending: Ruben Onsu Terima Rapor Betrand Peto, Begini Hasilnya
Kekhawatiran Sandra Dewi Usai Putranya Disunat
Sandra Dewi mengakui, pada awalnya ia sempat khawatir. Dia bahkan sering berkonsultasi dengan dokter setelah putranya disunat.
“Dok, ini kenapa ya, tiba-tiba jahitannya begini? Jadi, saya paling sering konsultasi sama dokter,” jelasnya.
Bukan cuma sunat, Sandra Dewi juga sering panik apabila Raphael Moeis terluka. Perkara digigit serangga saja, dia langsung menghubungi dokter.
Trending: Menjelang Natal, Begini Persiapan Sandra Dewi
“Waktu itu anak saya yang pertama digigit serangga. Yah karena dia nggak biasa di rumah. Mulai dari setahun bisa jalan dia nggak mau di rumah. Bangun tidur, mandi, makan, sekolah, pulang, tidur lagi, bangun, makan, keluar rumah sampai sore main di taman,” kata Sandra Dewi.
“Setiap hari jatuh digigit serangga. Jadi setiap hari saya tanya ke dokter, digigit serangga pakai apa ya? Saya panik karena ibu baru,” tuturnya.
Rayakan Ultah Putranya di Hong Kong Disneyland
Terkait ulang tahun Raphael Moeis pada 31 Desember mendatang, ternyata Sandra Dewi dan suaminya telah menyiapkan acara khusus.
Menurut rencana, mereka akan merayakan ulang tahun sang putra sulung di Disneyland, Hong Kong.
“Ulang tahun anakku yang pertama, yang kedua tahun. Di Hong Kong Disneyland. Kami berangkat tanggal 29 (Desember) nanti,” jelas Sandra.
Disinggung kemungkinan akan menyewa salah satu ruang di istana Disneyland untuk perayaan ulang tahun, perempuan 36 tahun ini punya jawaban sendiri.
“Ada deh pokoknya, masih rahasia,” ungkap Sandra Dewi seraya tersenyum.
Trending: Intip 5 Keluarga Artis Paling Hits di Tahun 2019
Hanya saja, istri Harvey Moeis ini punya alasan sendiri memilih tempat wisata fenomenal di Hong Kong itu. Dia beralasan negara tersebut cukup dekat dari Indonesia.
“Rafa mah nggak tau apa-apa. Kami yang bikin. Tadinya nggak mau tapi karena anak saya yang kedua sudah tiga bulan, akhirnya kami berangkat,” lanjut Sandra.
“Kami pergi yang dekat-dekat saja ke Hong Kong karena anak kedua masih ASI ya. ASI-nya itu nggak dua jam sekali tapi kapanpun dia mau saya kasih. Saya lebih suka direct breastfeeding,” terangnya.*