KLIKTREND.com -Bambang Irawan (28) tak pernah menyangka, perkenalannya dengan seorang bule cantik asal Austria, Arzum Balli (26), di aplikasi Smule akhirnya berujung ke pelaminan.
Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Pondok Labu Jakarta itu akhirnya resmi menikahi Arzum di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Cilandak pada tanggal 18 Agustus 2019 silam.
Bambang mengakui, keduanya pertamakali berkenalan di Smule. Lewat aplikasi karaoke yang memungkinkan duet antar-sesama penggunanya itulah, Bambang bertemu Arzum pada tahun 2016.
“Awalnya dari Media Sosial Smule, kemudian dari situ sering nyanyi bareng. Dari situ pertemanan kita berlanjut,” ungkapnya, Selasa (27/8/2019).
https://www.youtube.com/watch?v=dZRGbTTThbY
Trending: 6 Hal Positif Punya Sahabat Cowok Versi Marion Jola
Ditembak Sang Bule Cantik
Dari pertemuan di jagat maya itu, benih asmara mulai merekah di dalam diri Arzum. Ia pun ‘menembak’ Bambang. Arzum pun hingga nekat datang ke Jakarta untuk menemuinya di tahun 2017.
Selama dua minggu, Arzum tinggal di Jakarta untuk bertatap muka dan menghabiskan waktu dengan Bambang.
“Saya kira bercanda, masa bule nembak saya saat datang menemui saya, saya kaget. Dari pertemuan pertama kalinya itu, dia ngajak saya nikah,” terangnya.
Selama tahun 2018, Bambang harus bolak-balik ke instansi pemerintahan untuk mengurus berkas menikah. Dari Kementerian Luar Negeri, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia hingga Kedutaan Austria.
Ia harus mengurus akte lahir, surat domisili hingga surat keterangan belum pernah menikah. Sebab, pernikahannya lintas negara.
“Memang pas pengurusan, harus jauh-jauh hari karena lama. Saya pun sempat bikin akte baru karena yang lama enggak boleh dilaminating. Ada kali lima kali bolak-balik,” ceritanya.
Trending: Semakin Sayang, Thalia Putri Onsu Ajar Betrand Peto Bahasa Mandarin
Akhirnya Menikah di Jakarta
Berkas yang sudah dilegalisir oleh Kementerian itu pun ia serahkan ke Kedutaan Austria. Usai dilegalisir, berkas kemudian dikirimkan ke Austria. Sebab, pengiriman berkas itu agar Austria memberikan izin nikah untuk warganya, Arzum.
“Berkas semua harus dilegalisir baru diterjemahkan ke dalam bahasa Jerman oleh penerjemah tersumpah. Kemudian saya kirim,” sambungnya.
Namun, Arzum yang sudah terlanjur balik lagi ke Jakarta membuat Bambang harus menarik kembali berkas yang telah dikirimkan ke Austria itu.
“Saya udah ngirim buat dia terima. Tapi mendadak dia datang ke Jakarta jadi berkas ditarik kembali,” jelasnya.
Mereka pun akhirnya daftar menikah di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Cilandak pada tanggal 18 Agustus 2019 silam. Seperti layaknya pernikahan di permukiman, Bambang pun menggelar resepsi nikahan di rumah.
Trending: Unggah Video Kenakan Bikini, Vanessa Angel Tuai Kritikan dari Netizen
Akan Pindah ke Austria
Usai menikah, sang bule cantik kembali ke tempat asalnya di Wels, Austria. Nantinya, Bambang akan menyusul perempuan berdarah Turki itu ke sana.
Namun, ia harus belajar bahasa Jerman sebelum berangkat ke Austria.
“Harus belajar bahasa Jerman dulu. Harus punya sertifikat A1. Saya akan ikut les di Goethe-Institut Jakarta,” bebernya.
Petugas kebersihan itu juga belajar sendiri lewat buku-buku latihan bahasa Jerman. Ia pun harus memutuskan untuk meninggalkan pekerjaannya sebagai petugas PPSU jika berangkat ke Jerman.
“Bu Lurah cuma memberikan pesan, hati-hati, yang penting di sana sudah ada kerjaan, baru keluar dari PPSU,” tambahnya.
Memperistri Arzum bak kejatuhan rezeki nomplok. Dari hubungannya ini, harap Bambang, ia dapat memperbaiki keturunan.
Awalnya, orangtua Bambang pun juga tak percaya anaknya bisa memiliki kekasih orang Austria.
“Mereka juga enggak percaya. Masa banyak perempuan di Indonesia, dapetnya dari luar. Tapi mereka memberi kebebasan ke saya,” terangnya.
Trending: Luna Maya Ungkap Soal Hubungannya dengan Ariel Noah
Alasan sang Bule Cantik Terpikat
Arzum tahu pekerjaan Bambang merupakan pekerja kasar yang bergelut setiap hari di lapangan.
Lumpur dan sampah yang berserakan di selokan maupun di jalan sudah menjadi tugas Bambang sebagai petugas PPSU DKI Jakarta. Akan tetapi, Arzum tetap menyukai dirinya dan menerima apa adanya.
Tak jarang sang bule cantik sering mampir ke Kelurahan Pondok Labu untuk menengok Bambang. Tak jarang membawakan makanan untuknya.
Bahkan, mereka berdua tak memedulikan anggapan sebelah mata orang yang melihat hubungannya.
“Katanya, dia menerima saya apa adanya. Dari situ saya percaya, dia melihat usaha saya bekerja keras. Berkat dia, saya merasa diri saya maju,” ungkapnya.*