KLIKTREND.com – Debat capres 2019 putaran kedua menyedot perhatian publik. Para pendukung kedua capres terlihat ramai menyaksikan debat baik melalui medsos maupun di saluran TV.
Tak hanya itu, para elit partai pendukung dari kedua capres terlihat begitu antusias menyaksikan proses debat yang terjadi. Para pendukung memberikan dukungan baik di dalam studio, maupun di luar studio.
Aksi nonton bareng pun terlihat ramai dilakukan oleh para pendukung dari kedua kandidat presiden. Terlihat di luar arena debat, banyak pendukung dari kedua kandidat presiden ramai melakukan nonton bareng.
[wonderplugin_video iframe=”https://www.youtube.com/watch?v=KEjNSbu7TUc” videowidth=600 videoheight=400 keepaspectratio=1 videocss=”position:relative;display:block;background-color:#000;overflow:hidden;max-width:100%;margin:0 auto;” playbutton=”https://kliktrend.com/wp-content/plugins/wonderplugin-video-embed/engine/playvideo-64-64-0.png”]
Baca juga: Prabowo: Harga Daging dan Beras Indonesia Tertinggi di Dunia
Masing-masing pendukung melakukan aksi nobar di dekat arena debat, pada lokasi yang berbeda. Namun debat kali ini berbeda dengan proses debat sebelumnya.
Saat debat sedang berlangsung, terdengar suara ledakan di luar arena debat. Ledakan terjadi di lokasi debat terjadi di sekitar Hotel Sultan, Jakarta, Minggu, (17/2/2019) pada pukul 20.10 WIB.
Mendengar suara ledakan tersebut, beberapa pendukung capres yang berada di sekitar area parkir timur merasa panik. Ketika ledakan terjadi, beberapa mobil juga berbunyi.
Baca juga: Survei Indomatrik: Elektabilitas Prabowo Mendekati Jokowi
Hingga saat ini belum diketahui secara pasti asal ledakan terjadi. Namun beberapa pasukan Gegana telah melakukan penyisiran di seputar arena yang diduga terjadi ledakan.
Saksi: Mobil Lewat, Lalu Terdengar Ledakan
Salah seorang saksi, Tina, mengatakan awalnya mengira ledakan yang terjadi adalah ban yang meletus. Namun ia melihat ada sebuah mobil yang melintasi lokasi tersebut.
Awalnya ada mobil lewat. Dari mobil, dia melempar sesuatu. Terus meledaklah itu, ” kata Tina.
Tina adalah salah satu penonton nobar debat Pilpres 2019 putaran kedua. Saat ledakan terjadi di lokasi tersebut, dia bersama para penonton lainnya lari berhamburan menjauh dari lokasi tersebut.
Baca juga: Kereta Semicepat Ini Rusak Setelah Menabrak Sapi
Dari ledakan tersebut, dia melihat asap mengepul di sekitar lokasi. “Kuping saya sampai budeg, ada asapnya banyak. Dia kayak melempar gitu. Asapnya putih. Saya tidak memperhatikan baunya, kayak bau petasan, ungkap Tina.
“Setelah itu saya lari. Saya tidak lihat ada korban”, demikian lanjut Tina.
Polisi telah mengerahkan unit K-9 atau anjing pelacak dan juga menggunakan senter menyisir lokasi yang gelap di area tersebut.*
( Kompas )