KLIKTREND.com – Menjadi publik figur terutama artis selalu saja menjadi sorotan publik baik dari segi kehidupan pribadinya maupun seluruh aktivitasnya.
Tak jarang, para artis selalu manjadi sorotan gosip publik. Karena itu, seorang publik figur dituntut untuk memiliki perilaku yang baik karena pekerjaannya kerap menjadi contoh bagi orang banyak.
Tetapi sayangnya, banyak artis yang terjebak dalam skandal yang membuat karir mereka pun harus berhenti. Tak sedikit pula artis Indonesia yang tersandung kasus yang berujung di jeruji besi.
Berikut ini deretan para artis Indonesia yang karirnya harus putus di tengah jalan pada usia yang relatif masih muda.
[wonderplugin_video iframe=”https://www.youtube.com/watch?v=GV7rxiAF0aw” videowidth=600 videoheight=400 keepaspectratio=1 videocss=”position:relative;display:block;background-color:#000;overflow:hidden;max-width:100%;margin:0 auto;” playbutton=”https://kliktrend.com/wp-content/plugins/wonderplugin-video-embed/engine/playvideo-64-64-0.png”]
Trending: Idrus Marham Divonis 3 Tahun Penjara, Begini Kesalahannya
Lidya Pratiwi
Seleb ini terpaksa “mengakhiri” karirnya dalam dunia hiburan Indonesia setelah ia divonis bersalah dan terlibat dalam pembunuhan Naek Gonggom Hutagalung.
Lidya masuk ke jeruji besi sekitar tahun 2006 dan ia dijatuhi hukuman 11 tahun penjara. Karirnya di dunia selebritis pun akhirnya hancur.
Trending: Lucinta Luna Buka Jaket, Deddy Corbuzier Bingung
Revaldo
Revaldo atau Fifaldi Surya Permana memiliki karir yang menanjak ketika ia berperan sebagai Bono di 30 Hari Mencari Cinta dan sinetron Ada Apa Dengan Cinta.
Sayangnya, di tahun 2007 ia ditangkap karena kasus narkoba dan kembali masuk jeruji besi pada juli 2012 karena kasus yang sama. Karir Revaldo hancur pada usia 25 tahun saat ia masuk jeruji besi yang pertama.
Trending: Hasil Penghitungan Sementara, Prabowo-Sandiaga Unggul di 21 Daerah di Jabar
Roger Danuarta
Roger Danuarta ditemukan oleh warga di daerah Jakarta Timur tahun 2014 dengan kondisi tidak sadarkan diri. Saat ditemukan, jarum suntik masih menancap di lengan Roger.
Kasus yang dibawa ke kepolisian ini menyatakan bahwa Roger positif menggunakan narkotika jenis putaw dan ganja.
Akibat perbuatannya, Roger dijerat pasal yang membuatnya harus dipenjara selama kurang lebih 2 tahun Semenjak kasus tersebut karir Roger semakin menurun.
Trending: KPU Sebut Ada 54 Petugas KPPS Meninggal Selama Penyelenggaraan Pemilu
Faisal
Ingat dengan Faisal pada sinetron Cinta SMU tahun 2002 hingga 2005? Faisal berperan sebagai cowok cool yang bersekolah di sebuah SMU. Saat itu, Faisal bisa dibilang merupakan lead male lawan main Nabila Syakieb dan Jessica Mila.
Namun, karirnya hancur semenjak ia terlibat dalam dugaan kasus narkoba dan penganiayaan terhadap seorang wanita. Kini, Faisal mundur dari dunia hiburan tanah air dan fokus menjadi pengacara.*
( Grid )