Kliktrend.com – Gagal menikah di Masjid Istiqlal, artis Aurel Hermansyah dan sang kekasih, YouTuber Atta Halilintar melakukan survey lokasi nikah.
Dilansir dari TribunNews, Jumat (26/3/2021), momen pasangan selebriti Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar survei lokasi nikah tampak diabadikan dalam sebuah video.
Lantas, dimanakah pasangan selebriti ini akan melangsungkan hari pernikahan mereka pada April mendatang?
Trending: Kabar Gembira, Istri Randy Pangalila Melahirkan Anak Pertama, Ini Namanya
Lokasi Nikah Atta dan Aurel
Pernikahan pasangan selebriti Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar memang merupakan salah satu momen yang masih dinantikan warganet.
Apalagi rencana pernikahan putri sulung musisi Anang Hermansyah dengan Atta Halilintar itu sudah dibicarakan sejak tahun 2020 yang lalu.
Bahkan dalam rencana tersebut, Aurel dan Atta pun sempat mengungkapkan bahwa keduanya kompak ingin menikah di Stadion Gelora Bung Karno alias GBK.
Namun karena merebaknya virus Corona di seluruh tanah air dan dunia, rencana tersebut akhinrya dibatalkan.
Tidak hanya itu, pernikahan keduanya yang sudah direnacanakan akan berlangsung di Masjid Istiqlal pun dibatalkan juga.
Trending: Dikenal Penyabar, Beginilah Kekayaan Istri Hotman Paris dari Harta Sang Pengacara
Meski tidak menyebutkan lokasi tersebut, jika dipantau dari suasananya diduga keduanya sedang berada di hotel Raffles Setiabudi.
Dalam vlog pribadinya Atta menyebut lokasi tersebut sudah menjadi final untuk dijadikan tempat akad dan syukuran pernikahan mereka kelak.
Jika benar Atta dan Aurel akan menikah di sana, maka berkas pernikahannya harus didaftarkan ke KUA Setiabudi.
Sayangnya ketika awak media menyambangi KUA Setiabudi, kepala KUA mengatakan bahwa hingga kini belum ada berkas pernikahan Atta dan Aurel.
“Kami belum menerima berkas mereka (Atta dan Aurel) sampai saat ini,” ucap Narsulloh kepala KUA Setiabudi saat ditemui di kantornya, Setiabudi Jakarta Selatan, Jumat (26/3/2021).
“Nggak ada kabar apa-apa ke kami,” tambahnya.
Meski begitu Nasrulloh membenarkan bahwa hotel Raffles yang berada di kawasan Kuningan masuk ke wilayah KUA Setiabudi.
“Kalau lokasi memang di Raffles, memang wilayah KUA kami tapi sampai sekarang belum ada,” ucapnya.
Hingga kini masih belum terkuak dimana Atta dan Aurel Hermansyah akan menikah setelah keduanya batal menggelar pernikahan di Masjid Istiqlal.*