Dituding Jadi Alat Jokowi, Ma’ruf Amin Buka Suara

KLIKTREND.com – Sejak terpilihnya sebagai calon wakil presiden Jokowi, nama Prof. Dr. K. H. Ma’ruf Amin selalu menjadi tema percakapan publik.

Tak kurang, isu miring pun bertebaran di ruang publik. Salah satu berita miring yang paling ramai dibicarakan adalah ia dianggap sebagai alat Jokowi untuk meraih kekuasaan.

Terkait berbagai macam tudingan tersebut, dirinya pun buka suara.

“Ada yang bilang Ma’ruf Amin jadi alat. Emang saya pacul. Udah gitu menghina Jokowi, (menjadikan) kiai sebagai alat. Itu menghina itu. Ente jangan sembarangan ngomong-nya,” ujar Ma’ruf Amin di Harlah NU ke-93 Kabupaten Cianjur Kamis (14/2/2019).

[wonderplugin_video iframe=”https://www.youtube.com/watch?v=8zczw1jDos0″ videowidth=600 videoheight=400 keepaspectratio=1 videocss=”position:relative;display:block;background-color:#000;overflow:hidden;max-width:100%;margin:0 auto;” playbutton=”https://kliktrend.com/wp-content/plugins/wonderplugin-video-embed/engine/playvideo-64-64-0.png”]

Baca juga: Berpose Dua Jari, Tiga Pria Diamankan Polisi

Terhadap tuduhan itu, Dirinya menegaskan bahwa ia bukanlah alat bagi Jokowi untuk meraih kekuasaan. Sebaliknya, dia mengaku siap jika dia dijadikan alat untuk membuat Indonesia lebih maju.

“Kalau alat untuk menjadikan Indonesia maju tentu saya siap,” katanya.

Selain itu, Ma’ruf Amin juga menyinggung soal umurnya yang juga kerap dipersoalkan. Menurutnya, meski saat ini menginjak 75 tahun, ia masih mampu mendampingi Jokowi memimpin Indonesia.

[wonderplugin_video iframe=”https://www.youtube.com/watch?v=RfBFWWJDKjY” videowidth=600 videoheight=400 keepaspectratio=1 videocss=”position:relative;display:block;background-color:#000;overflow:hidden;max-width:100%;margin:0 auto;” playbutton=”https://kliktrend.com/wp-content/plugins/wonderplugin-video-embed/engine/playvideo-64-64-0.png”]

Baca juga: Di Brebes, Sandiaga Terima Keluhan Jalan Rusak

“Mahathir umur 93 jadi perdana menteri (Malaysia). Saya belum, tapi saya masih muda dibanding Mahathir. Mahathir 93 berani jadi PM (perdana menteri). Saya baru 75, kenapa tidak jadi wapres?” ujar Ma’ruf.

“Kata WHO, yang namanya tua itu dari 80 sampai 100. Berarti saya belum tua,” tutupnya.*

Detik )

 

Artikel SebelumnyaTakmir Masjid Agung Semarang Larang Bicara Politik
Artikel BerikutnyaKampanye Prabowo ke Basis Jokowi Jawa Tengah